Open Recruitment Relawan Kelas Inspirasi Magetan II

Relawan Panitia Kelas Inspirasi Magetan kembali menyelenggarakan Kelas Inspirasi Magetan II yang akan dilaksanakan pada tanggal 30 Maret 2015. Zona Inspirasi untuk KI Magetan II juga ditambah, KI Magetan I kemarin dilaksanakan di 5 SDN yang ada di kecamatan plaosan, kecamatan sidorejo dan kecamatan panekan untuk KI Magetan II ini dilaksanakan di 18 SDN yang ada di 18 Kecamatan di Kabupaten Magetan.

Kami mengajak para profesional untuk turun tangan ambil bagian di gerakan ini sebagai relawan pengajar atau relawan fotografer dan videografer. Berbagi cerita, berbagi inspirasi dengan profesi masing-masing relawan pengajar di depan kelas di depan tunas-tunas bangsa. 

Open Recruitment Relawan Kelas Inspirasi Magetan II dibuka mulai tanggal 25 Januari 2015 - 08 Maret 2015 melalui website www.kelasinspirasi.org.

Syarat Relawan Panitia :
  • Usia Minimal 18 tahun
  • Memiliki komitmen tinggi
  • Bersedi cuti pada hari inspirasi
  • Terbuka untuk mahasiswa dan umum
Untuk Pendaftaran relawan panitia melalui SMS ke no 085749076988 dengan format SMS : nama#alamat#usia#profesi

Syarat Relawan Pengajar :
  • Pengalaman minimal 2 tahun dibidangnya dan masih aktif
  • Bersedia cuti pada hari inspirasi
  • Bersedia hadir pada saat briefing
  • Bersedia hadir pada saat refleksi

Syarat Relawan Fotografer dan Videografer :
  • Usia minimal 18 tahun
  • Mempersiapkan peralatan dokumentasi sendiri
  • Bersedia cuti pada hari inspirasi
  • Bersedia hadir pada saat briefing
  • Bersedia hadir pada saat refleksi
Untuk Relawan Pengajar dan Fotografer/Videografer mendaftar langsung melalui website www.kelasinspirasi.org. Mari bangun mimpi anak Indonesia !!


Previous
Next Post »

Kelas Inspirasi

Berhenti mengeluh tidaklah cukup.

Berkata-kata indah dengan penuh semangat juga tidak akan pernah cukup.

Semua orang dapat turut ambil bagian dalam gerakan ini.

Lakukan aksi nyata.

Sekarang.

(Indonesia Mengajar)